Ricky Kambuaya Kembali Bela Timnas Indonesia, Memikat dengan Teknik Trivela

- Penulis Berita

Rabu, 26 Maret 2025 - 11:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JABAR.RAGAMUTAMA.COM – Ricky Kambuaya kembali bermain untuk Timnas Indonesia setelah cukup lama menepi. Ia unjuk gigi kepada Patrick Kluivert dan operan trivela-nya nyaris berujung gol.

Pemain Dewa United tersebut tampil sebagai pengganti dalam laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia antara Timnas Indonesia vs Bahrain.

Dalam laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Selasa (25/3/2025) itu, Ricky Kambuaya baru masuk lapangan pada menit ke-74.

Waktu sekitar seperempat jam plus masa injury time tampak sudah cukup bagi Ricky Kambuaya untuk unjuk kemampuan.

Pada menit ke-79, Ricky Kambuaya memamerkan kemampuannya melepas operan trivela. 

Trivela merupakan teknik menendang bola dengan memakai kaki luar, sehingga menghasilkan efek lengkung yang khas.

Skill ini lekat dengan eks pemain sayap timnas Portugal, Ricardo Quaresma. Gelandang veteran Real Madrid, Luka Modric, juga jago dalam mempraktikkan trivela.

Ricky Kambuaya jeli melihat sang rekan Eliano Reijnders berdiri bebak di kotak penalti Bahrain.

Eks pemain Persebaya itu pun mengirim bola ke area kotak penalti dengan kaki luarnya. 

Bola sampai ke kaki Eliano Reijnders. Namun, Reijnders tak bisa memaksimalkan peluang terbuka itu lantaran tembakannya masih mengangkasa.

Ricky Kambuaya juga menunjukkan tekad kuatnya untuk memenangi setiap bola. Pada masa injury time, ia sempat mendapatkan perawatan medis setelah terkena bola di bagian kepalanya.

Menurut Sofascore, sepanjang turun di lapangan dalam laga melawan Bahrain, Ricky Kambuaya membuat 12 kali kontak dengan bola. Dia juga dua kali memenangi duel bola bawah.

Etos kerja pemain-pemain Timnas Indonesia dalam laga melawan Bahrain membanggakan sang pelatih, Patrick Kluivert.

“Sekarang kami punya lebih banyak waktu dan bisa mengenal pemain dengan lebih baik. Kami tidak sabar menantikan bulan Juni,” ucap Kluivert usai laga Indonesia vs Bahrain.

Baca Juga :  Jam Berapa Pertandingan Indonesia Vs Bahrain Malam Ini?

“Kami punya sedikit waktu untuk memperbaiki semuanya agar menjadi lebih baik lagi. Saya bangga dengan tim dan mereka menunjukkan hati dan membuat peluang,” ujar Kluivert menambahkan.

Kambuaya pun bisa memaksimalkan kesempatan bermain yang diberikan Kluivert. Momen kembali dirinya bermain untuk Timnas Indonesia berjalan dengan manis.

Sebelum ini, kali terakhir Kambuaya mentas untuk Timnas Indonesia adalah pada laga putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam, Maret 2024.

Kala itu, Ricky Kambuaya hanya diberikan waktu bermain sebentar oleh pelatih terdahulu, Shin Tae-yong, ketika laga memasuki masa injury time.

Berita Terkait

Erick Thohir Bertemu Gerald Vanenburg Cari Talenta Muda untuk Skuad Timnas Masa Depan
Nilai Transfer Jay Idzes Melonjak Naik Sejak Debut bersama Timnas Indonesia
Penuh Rasa Bangga! Maarten Paes Ungkap Momen dan Makna Lagu Tanah Airku kepada Orang Belanda
Hasil Practice MotoGP Americas 2025 – Marc Marquez Melejit dan Pecundangi 2 Anak Buah Valentino Rossi, Francesco Bagnaia Menyedihkan
Thom Haye dan Joey Pelupessy Sepakat, Rizky Ridho Layak Berkarier di Eropa
Pro dan Kontra Cesc Fabregas ke AC Milan, Sukses seperti Arrigo Sacchi atau Ngenes bak Thiago Motta?
Thom Haye Cerita Momen Kirim Umpan Lambung ke Marselino Ferdinan Sebelum Gol Ole Romeny
Gelandang Timnas Indonesia Joey Pelupessy Masih Belum Bisa Lupakan Atmosfer SUGBK

Berita Terkait

Sabtu, 29 Maret 2025 - 10:08 WIB

Erick Thohir Bertemu Gerald Vanenburg Cari Talenta Muda untuk Skuad Timnas Masa Depan

Sabtu, 29 Maret 2025 - 10:08 WIB

Nilai Transfer Jay Idzes Melonjak Naik Sejak Debut bersama Timnas Indonesia

Sabtu, 29 Maret 2025 - 10:08 WIB

Penuh Rasa Bangga! Maarten Paes Ungkap Momen dan Makna Lagu Tanah Airku kepada Orang Belanda

Sabtu, 29 Maret 2025 - 06:33 WIB

Hasil Practice MotoGP Americas 2025 – Marc Marquez Melejit dan Pecundangi 2 Anak Buah Valentino Rossi, Francesco Bagnaia Menyedihkan

Sabtu, 29 Maret 2025 - 06:33 WIB

Thom Haye dan Joey Pelupessy Sepakat, Rizky Ridho Layak Berkarier di Eropa

Berita Terbaru

Berita

Video Of Father And Daughter In Kenya

Jumat, 11 Apr 2025 - 09:02 WIB

Mc Mirella E Dynho, Ini Latar Belakang Jadi Trending

Berita

Mc Mirella E Dynho, Ini Latar Belakang Jadi Trending

Jumat, 11 Apr 2025 - 09:02 WIB