JAKARTA, JABAR.RAGAMUTAMA.COM – Banyak pembaca ingin tahu tentang video Toyota Avanza alami pecah ban. Begitu pula dengan jadwal MotoGP Amerika 2025.
Selain itu, banyak pula pembaca yang penasaran dengan biaya mudik Jakarta-Yogyakarta naik mobil listrik. Untuk lebih lengkapnya, berikut ini kumpulan artikel otomotif terpopuler pada Jumat (28/3/2025):
1. Video Toyota Avanza Alami Pecah Ban, Sikap Tenang Sopir Jadi Sorotan
Kejadian mobil alami pecah ban bisa menimpa siapa saja dan kapan saja, peristiwa itu memang sulit diantisipasi. Banyak faktor yang menjadi penyebab terjadinya insiden pecah ban, mulai dari kurang tekanan udara, jarang dilakukan perawatan, tertusuk benda tajam, hingga kondisi fisik ban yang tidak prima. Dalam kondisi fatal, pecah ban juga bisa menjadi penyebab terjadinya kecelakaan.
2. Awas, Puncak Arus Mudik Lebaran 2025 Diprediksi Terjadi Hari Ini
Berdasarkan data PT Jasa Marga (Persero) Tbk, hingga H-5 Lebaran 2025, tercatat sebanyak 955.923 kendaraan telah meninggalkan wilayah Jabotabek. Jumlah tersebut berdasarkan akumulasi lalu lintas arus mudik yang melintasi empat Gerbang Tol (GT) Utama, yakni Cikampek Utama, Kalihurip Utama, Ciawi, dan Cikupa.
3. Jadwal MotoGP Amerika 2025, Sesi Latihan Bebas Dimulai Hari Ini
MotoGP Amerika 2025 resmi dimulai hari ini dengan digelarnya sesi latihan bebas. Hari pertama ini cukup penting, karena akan menentukan untuk masuk sesi kualifikasi Q2. Seri ketiga MotoGP 2025 ini Marc Marquez masih menjadi favorit. Pasalnya, rekam jejak Marc di sirkuit ini juga sangat baik.
4. One Way Nasional Berlaku, Bagaimana yang dari Semarang Mau ke Jakarta?
Pemerintah memberlakukan skema rekayasa lalu lintas satu arah atau one way nasional di sepanjang ruas Tol Cikampek (Km 70) hingga Tol Kalikangkung (Km 414). One way merupakan rekayasa lalu lintas yang bertujuan untuk memperlancar arus di jalan tol. Selama one way berlaku, seluruh ruas jalan akan diberlakukan untuk satu arah, yang dalam hal ini berarti dari Jakarta menuju Semarang.
5. Biaya Mudik Jakarta-Yogyakarta Naik Mobil Listrik: M6, Ioniq 5, MG4 EV
Salah satu tujuan mudik Lebaran adalah Yogyakarta. Jaraknya tidak terbilang jauh, sehingga tidak heran jika banyak masyarakat yang memutuskan untuk ke kampung halaman menggunakan mobil listrik. Jarak dari Jakarta menuju Yogyakarta sekitar 552 km. Sementara waktu tempuhnya, berkisar antara 8 jam hingga 10 jam.