Bolehkah Ibu Hamil Minum Dramamine?

- Penulis Berita

Sabtu, 22 Maret 2025 - 04:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kehamilan membawa sejumlah perubahan yang signifikan dalam tubuh perempuan. Salah satu gejala yang sering dialami oleh ibu hamil adalah morning sickness atau gejala mual dan muntah. 

Kondisi ini mungkin bisa lebih buruk jika ibu hamil mengalami mabuk laut maupun darat ketika perjalanan jauh. Jika sedang tidak hamil, mabuk perjalanan mungkin bisa diatasi dengan obat anti mabuk seperti Dramamine.

Namun, bagaimana dengan perempuan yang sedang dalam kondisi hamil? Apakah Dramamine aman untuk janin?

Untuk menjawabnya, berikut JABAR.RAGAMUTAMA.COM rangkum informasi terkait bolehkah ibu hamil minum Dramamine. 

1. Apa itu obat Dramamine?

Dramamine adalah obat yang mengandung dimenhydrinate. Dimenhydrinate sendiri merupakan jenis antihistamin yang berfungsi untuk meredakan dan mencegah gejala akibat mabuk perjalanan, seperti mual, muntah, dan pusing.

Dimenhydrinate juga dapat digunakan untuk mengobati atau mencegah mabuk laut. Obat ini bekerja dengan menghambat simulasi saraf tertentu di otak dan telinga bagian dalam untuk menekan rasa mual, muntah, pusing, dan vertigo. 

2. Bolehkah ibu hamil minum Dramamine?

Jawabannya Dramamine aman dan boleh dikonsumsi ibu hamil. Begitu juga yang disampaikan oleh dr. Shanty Olivia F.J, Sp. OG, Subsp. FER, Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi Subspesialis Fertilitas Endokrinologi Reproduksi yang praktik di Klinik Bocah Indonesia.

“Dramamine merupakan obat yang termasuk dalam kelas B untuk ibu hamil, yang berarti tidak ada bukti bahwa penggunaannya akan menyebabkan kerugian untuk ibu hamil dan janin,” ujar dr. Shanty Olivia F.J.

Walaupun Dramamine diklaim aman untuk ibu hamil, namun alangkah baiknya jika Mama tetap mengonsumsi obat ini hanya dengan anjuran dokter.

3. Dosis dan aturan konsumsi Dramamine

Dramamine merupakan obat yang tergolong obat keras sehingga penggunaannya harus disertai dengan resep dokter. Obat ini digunakan untuk mencegah mabuk perjalanan, vertigo, mual dan muntah.

Baca Juga :  Berapa Lama ASI Bisa Bertahan di Suhu Ruangan?

Aturan minum dan dosis penggunaan obat Dramamine secara umum untuk orang dewasa adalah 3-4 kali 50-100 mg (1-2 tablet) sehari.  Untuk mabuk perjalanan, dosis pertama harus diberikan 30 menit sebelum keberangkatan.

Namun, untuk ibu hamil, dokter mungkin akan memberikan aturan minum dan dosis yang berbeda. Maka dari itu, pastikan Mama mengonsumsi obat ini sesuai dengan anjuran dokter.

4. Efek samping konsumsi Dramamine

Dramamine bisa menimbulkan efek samping ringan yang umumnya akan hilang seiring waktu. Efek samping ringan dari mengonsumsi obat Dramamine di antaranya adalah:

  • Rasa kantuk

  • Pusing dan sakit kepala

  • Penglihatan buram

  • Telinga berdengung

  • Sulit buang air besar

  • Mulut, hidung, atau tenggorokan kering

Sama seperti banyak obat lainnya, mengonsumsi obat Dramamine tak sesuai aturan atau tanpa anjuran dokter juga dapat menimbulkan efek samping serius. 

Efek samping dimenhidrinat yang cukup serius dan perlu diwaspadai, meliputi:

  • Tidak bisa atau kesulitan buang air kecil

  • Kebingungan, gelisah, dan perubahan suasana hati

  • Tubuh gemetar (tremor)

  • Kejang

  • Detak jantung cepat atau tidak beraturan

  • Mulut kering, sembelit, dan linglung terutama pada lansia

5. Interaksi obat Dramamine dengan obat lain

Dramamine adalah dimenhydrinate yang dapat menimbulkan reaksi interaksi obat jika dikonsumsi bersamaan dengan zat aktif dari obat lainnya.

Jika dikonsumsi dengan antibiotik golongan aminoglikosida, Dramamine berpotensi memicu masalah pendengaran. 

Dramamine juga dapat meningkatkan efek obat antikolinergik (misalnya TCA) dan obat antiparkinson (misalnya Trihexyphenidyl). Selain itu, Dramamine juga dapat meningkatkan efek depresan SSP (misalnya analgesik narkotik dan barbiturat).

6. Harga obat Dramamine

Dramamine tersedia dalam bentuk tablet 50 mg. Mama bisa mendapatkan obat Dramamine di apotek terdekat dengan membawa resep dari dokter.

Baca Juga :  Gurih dan Menggoda 5 Kuliner Khas Solo yang Terkenal Enak dan Wajib Dicoba saat Mudik Lebaran 2025

Untuk harganya, Dramamine bisa Mama dapatkan dengan merogoh kocek berkisar Rp 25.000 per strip yang berisi 10 tablet.

Demikian informasi terkait bolehkah ibu hamil minum obat Dramamine. Semoga membantu, ya, Ma!

  • Bolehkah Ibu Hamil Melakukan Perjalanan Jauh dengan Mobil?
  • Bolehkah Ibu Hamil Naik Pesawat Lebih dari 8 Jam?
  • Bolehkah Ibu Hamil Trimester Kedua Bepergian Jauh?

Berita Terkait

Liburan Lebaran 2025 ke Bali? Jangan Lupa Cicipi Falala Chocolate yang Unik
5 Makanan untuk Meredakan Mual Akibat Mabuk Perjalanan saat Mudik
8 Cara Memilih Camilan Mudik Lebaran yang Kaya Gizi
Rekomendasi Oleh-oleh Cokelat Buat yang Libur Lebaran ke Bali
Apa Perbedaan Tanda “Expired” dan “Best Before” pada Kemasan Makanan?
Cerita Staf SPPG Makan Bergizi Gratis Jual Motor karena Gaji Belum Dibayar
Gurih dan Menggoda 5 Kuliner Khas Solo yang Terkenal Enak dan Wajib Dicoba saat Mudik Lebaran 2025
10 Makanan yang Bisa Meningkatkan Kualitas Sperma

Berita Terkait

Jumat, 28 Maret 2025 - 16:51 WIB

Liburan Lebaran 2025 ke Bali? Jangan Lupa Cicipi Falala Chocolate yang Unik

Kamis, 27 Maret 2025 - 06:02 WIB

5 Makanan untuk Meredakan Mual Akibat Mabuk Perjalanan saat Mudik

Kamis, 27 Maret 2025 - 06:02 WIB

8 Cara Memilih Camilan Mudik Lebaran yang Kaya Gizi

Rabu, 26 Maret 2025 - 22:00 WIB

Rekomendasi Oleh-oleh Cokelat Buat yang Libur Lebaran ke Bali

Rabu, 26 Maret 2025 - 11:20 WIB

Apa Perbedaan Tanda “Expired” dan “Best Before” pada Kemasan Makanan?

Berita Terbaru

Berita

Video Of Father And Daughter In Kenya

Jumat, 11 Apr 2025 - 09:02 WIB

Mc Mirella E Dynho, Ini Latar Belakang Jadi Trending

Berita

Mc Mirella E Dynho, Ini Latar Belakang Jadi Trending

Jumat, 11 Apr 2025 - 09:02 WIB