Klasemen Terbaru Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL: Argentina Selangkah Lagi Susul Jepang

- Penulis Berita

Minggu, 23 Maret 2025 - 02:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TRIBUN-MEDAN.com – Update klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Amerika Selatan (CONMEBOL) setelah menyelesaikan matchday ke-13, Sabtu (22/3/2025), Argentina selangkah lagi susul Jepang.

Dengan selesainya matchday ke-13, Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL hanya tersisa lima matchday lagi.

Meski tersisa lima laga, timnas Argentina selangkah lagi memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.

Kepastian itu terjadi setelah Argentina berhasil menang atas Uruguay di Centenario Stadium, Sabtu (22/3/2025) pagi WIB, dengan skor 0-1.

Gol semata wayang Argentina itu dicetak oleh pemain Lyon, Thiago Almada lewat tendangan jarak jauh dari luar kotak penalti (68′).

Raihan tiga poin ini membuat Argentina semakin digdaya di puncak klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL.

Tim Tango saat ini berada di posisi teratas dengan mengoleksi 28 poin dari 13 laga (9 menang, 1 imbang, 3 kalah).

Jumlah poin tersebut membuat Argentina memiliki skenario lolos yang cukup mudah.

Argentina hanya membutuhkan minimal hasil imbang pada laga selanjutnya saat menjamu Brasil di Estadio Monumental, Rabu (26/3) pukul 07.00 WIB.

Jika bermain imbang kontra Brasil, Argentina akan memperoleh 29 poin.

Situasi tersebut membuat Bolivia yang saat ini mendekam di posisi ketujuh dengan mengoleksi 13 poin dipastikan tak akan mampu mengejar Argentina.

Untuk diketahui, sesuai peraturan FIFA yang baru, zona CONMEBOL mendapat jatah lebih banyak untuk lolos ke Piala Dunia 2026.

Enam negara teratas di klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Amerika Selatan otomatis akan lolos langsung ke putaran final.

Kemudian, negara di peringkat ketujuh akan menghadapi playoff Inter-confederation.

Sementara itu, posisi Brasil yang sebelumnya di posisi kedua harus rela digeser oleh Ekuador.

Baca Juga :  Cerita Awal Alwi Farhan Mengenal Bulu Tangkis hingga Memutuskan untuk Meninggalkan Sepak Bola

Kepastian itu terjadi setelah Ekuador sukses menang tipis dengan skor 2-1 saat menjamu Venezuela di Rodrigo Paz Delgado Stadium (22/3).

Dua gol tersebut dicetak oleh sang top skor Ekuador, Enner Valencia.

Kini, Ekuador menempati posisi kedua dengan koleksi 22 poin setelah menggeser Brasil.

Adapun Brasil turun satu tangga ke posisi tiga dengan mengoleksi 21 poin.

Update Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL

Sabtu, 22 Maret 2025

Keterangan: Negara | Main | Menang | Seri| Kalah | Gol-Kebobolan | Poin

1. Argentina | 13 | 9 | 1 | 3 | 22-7 | 28 poin

2. Ekuador | 13 | 7 | 4 | 2 | 13-5 | 22 poin

3. Brasil | 13 | 6 | 3 | 4 | 19-12 | 21 poin

4. Uruguay | 13 | 5 | 5 | 3 | 17-10 | 20 poin

5. Paraguay | 13 | 5 | 5 | 3 | 9-7 | 20 poin

6. Kolombia | 13 | 5 | 4 | 4 | 16-12 | 19 poin

7. Bolivia | 13 | 4 | 1 | 8 | 14-30 | 13 poin

8. Venezuela | 13 | 2 | 6 | 5 | 12-17 | 12 poin

9. Peru | 13 | 2 | 4 | 7 | 6-16 | 10 poin

10. Chile | 13 | 2 | 3 | 8 | 9-21 | 9 poin

(Tribun-Medan.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram, Twitter   dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan

Berita Terkait

Erick Thohir Bertemu Gerald Vanenburg Cari Talenta Muda untuk Skuad Timnas Masa Depan
Nilai Transfer Jay Idzes Melonjak Naik Sejak Debut bersama Timnas Indonesia
Penuh Rasa Bangga! Maarten Paes Ungkap Momen dan Makna Lagu Tanah Airku kepada Orang Belanda
Hasil Practice MotoGP Americas 2025 – Marc Marquez Melejit dan Pecundangi 2 Anak Buah Valentino Rossi, Francesco Bagnaia Menyedihkan
Thom Haye dan Joey Pelupessy Sepakat, Rizky Ridho Layak Berkarier di Eropa
Pro dan Kontra Cesc Fabregas ke AC Milan, Sukses seperti Arrigo Sacchi atau Ngenes bak Thiago Motta?
Thom Haye Cerita Momen Kirim Umpan Lambung ke Marselino Ferdinan Sebelum Gol Ole Romeny
Gelandang Timnas Indonesia Joey Pelupessy Masih Belum Bisa Lupakan Atmosfer SUGBK

Berita Terkait

Sabtu, 29 Maret 2025 - 10:08 WIB

Erick Thohir Bertemu Gerald Vanenburg Cari Talenta Muda untuk Skuad Timnas Masa Depan

Sabtu, 29 Maret 2025 - 10:08 WIB

Nilai Transfer Jay Idzes Melonjak Naik Sejak Debut bersama Timnas Indonesia

Sabtu, 29 Maret 2025 - 10:08 WIB

Penuh Rasa Bangga! Maarten Paes Ungkap Momen dan Makna Lagu Tanah Airku kepada Orang Belanda

Sabtu, 29 Maret 2025 - 06:33 WIB

Hasil Practice MotoGP Americas 2025 – Marc Marquez Melejit dan Pecundangi 2 Anak Buah Valentino Rossi, Francesco Bagnaia Menyedihkan

Sabtu, 29 Maret 2025 - 06:33 WIB

Thom Haye dan Joey Pelupessy Sepakat, Rizky Ridho Layak Berkarier di Eropa

Berita Terbaru

Berita

Video Of Father And Daughter In Kenya

Jumat, 11 Apr 2025 - 09:02 WIB

Mc Mirella E Dynho, Ini Latar Belakang Jadi Trending

Berita

Mc Mirella E Dynho, Ini Latar Belakang Jadi Trending

Jumat, 11 Apr 2025 - 09:02 WIB