“Kalau dibiarkan nanti fuel pump-nya yang rusak. Biaya perbaikannya jadi lebih mahal,” tuturnya.
Bagi kalian yang ingin melakukan penggantian filter fuel pump, Ferry juga membagikan tips.
Ferry sarankan saat penggantian filter fuel pump harus dibarengi dengan kuras tangki bahan bakar.
Dengan begitu tidak ada risiko kotoran dari tangki yang bisa langsung menyumbat filter fuel pump yang baru dipasang.
Jadi jangan cuma cek filter udara dan filter oli saja, filter fuel pump di motor injeksi juga wajib dicek dan diganti secara berkala.