Wuling Motors Belum Masuk Segmen SUV dan MPV Listrik

- Penulis Berita

Rabu, 26 Maret 2025 - 11:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, JABAR.RAGAMUTAMA.COM – Segmen mobil listrik di Indonesia saat ini bisa dibilang semakin lengkap.

Dua segmen yang sedang ramai adalah SUV dan MPV listrik, di mana berbagai merek turut memperkenalkan produk jagoannya.

Contohnya, BYD yang pada awal masuk memperkenalkan Atto 3 (SUV) dan kemudian M6 (MPV).

Selanjutnya, ada juga Geely yang langsung memperkenalkan SUV listrik dengan nama EX5, serta merek lainnya yang memiliki produk SUV maupun MPV listrik.

Wuling Motors, salah satu pionir mobil listrik di Indonesia, belum ikut meramaikan segmen tersebut.

Lalu, apa alasannya?

Marketing Operation Director Wuling Motors, Ricky Christian, mengatakan bahwa Wuling masih mempelajari pasar yang segmennya cukup besar, seperti SUV dan MPV listrik. “Jika melihat pasar otomotif Indonesia, memang segmen MPV dan SUV itu cukup besar. Kita masih mempelajari dua segmen itu juga,” kata Ricky, Senin (24/3/2025).

Saat ini, Wuling memiliki tiga model mobil listrik: Airev di segmen city car, Binguo EV di small hatchback, dan Cloud EV di segmen medium hatchback.

Ricky menyebutkan bahwa untuk saat ini mereka masih fokus mengembangkan tiga model tersebut.

“Kita melihat potensi pengembangan untuk mobil listrik di Indonesia sangat potensial dan terus bertumbuh,” kata Ricky.

Jika melihat Wuling di negara asalnya, yakni China, tersedia beberapa model SUV listrik, seperti Wuling Starlight.

Ricky akan mengabarkan informasi selanjutnya mengenai mobil baru Wuling ke depannya di semester II 2025.

Baca Juga :  Mudik Lebaran Jakarta-Surabaya, Lebih Irit ICE, HEV, atau EV?

Berita Terkait

[POPULER OTOMOTIF] Video Toyota Avanza Alami Pecah Ban | Jadwal MotoGP Amerika 2025 | Biaya Mudik Jakarta-Yogyakarta Naik Mobil Listrik
Video Toyota Avanza Alami Pecah Ban, Kenali Penyebabnya
Mudik Lebaran Jakarta-Surabaya, Lebih Irit ICE, HEV, atau EV?
Kenalan Sama Denza N9, Rival Range Rover Dari BYD Bertenaga PHEV
Hyundai Luncurkan Edisi Terbatas Ioniq 5 dengan Sentuhan Budaya Lokal
Warna Coolant Radiator Mobil Keruh, Penyebabnya Bisa dari Sini
Filter Bensin Motor Matic Sangat Kotor, Efeknya Bisa Bikin Begini
Siap-Siap Masuk Indonesia, Begini Spek Chery Tiggo 9 CSH di BIMS 2025

Berita Terkait

Sabtu, 29 Maret 2025 - 08:43 WIB

[POPULER OTOMOTIF] Video Toyota Avanza Alami Pecah Ban | Jadwal MotoGP Amerika 2025 | Biaya Mudik Jakarta-Yogyakarta Naik Mobil Listrik

Sabtu, 29 Maret 2025 - 07:42 WIB

Video Toyota Avanza Alami Pecah Ban, Kenali Penyebabnya

Sabtu, 29 Maret 2025 - 07:42 WIB

Mudik Lebaran Jakarta-Surabaya, Lebih Irit ICE, HEV, atau EV?

Sabtu, 29 Maret 2025 - 07:42 WIB

Kenalan Sama Denza N9, Rival Range Rover Dari BYD Bertenaga PHEV

Sabtu, 29 Maret 2025 - 01:20 WIB

Hyundai Luncurkan Edisi Terbatas Ioniq 5 dengan Sentuhan Budaya Lokal

Berita Terbaru

Berita

Video Of Father And Daughter In Kenya

Jumat, 11 Apr 2025 - 09:02 WIB

Mc Mirella E Dynho, Ini Latar Belakang Jadi Trending

Berita

Mc Mirella E Dynho, Ini Latar Belakang Jadi Trending

Jumat, 11 Apr 2025 - 09:02 WIB