Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Arab Saudi Imbangi Jepang, Australia Tekuk China

- Penulis Berita

Rabu, 26 Maret 2025 - 01:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, KOMPAS.TV – Timnas Australia kembali meraih kemenangan dalam laga lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

The Socceroos sukses menundukkan China dengan skor 2-0 dalam pertandingan yang berlangsung di Hangzhou Olympic Sports Center, Hangzhou, China, Selasa (25/3/2025).

Australia membuka keunggulan lewat gol Jackson Irvine pada menit ke-16.

Bermula dari aksinya di sisi kanan, Irvine melepaskan tembakan yang sempat diblok oleh pertahanan China.

Namun, bola kembali ke penguasaannya, dan gelandang St. Pauli itu langsung melesakkan tendangan melengkung ke sudut gawang tanpa bisa dihentikan kiper China, Wang Dalei.

Gol kedua Australia tercipta pada menit ke-29 melalui Nishan Velupillay. Pemain muda berbakat itu memanfaatkan bola liar setelah tembakan awalnya gagal diamankan sempurna oleh Wang Dalei, sehingga bola bergulir masuk ke dalam gawang China.

Tertinggal dua gol, China mencoba bangkit di babak kedua. Peluang emas didapat Behram Abduweli lewat sundulannya, tetapi bola masih melenceng.

Upaya lain datang dari Serginho, tetapi kiper Australia, Mathew Ryan, berhasil menggagalkan tendangan tersebut.

China terus menekan, termasuk melalui sepakan jarak jauh Yang Zexiang pada menit ke-60.

Sayangnya, bola masih melambung di atas mistar gawang. Hingga peluit panjang berbunyi, China tak mampu mencetak gol, Australia pun sukses mengamankan kemenangan 2-0.

Kemenangan ini menjadi yang kedua secara beruntun bagi Australia setelah sebelumnya menaklukkan Indonesia 5-1. 

Dengan hasil ini, Australia semakin memperkuat posisinya di klasemen Grup C dan semakin dekat dengan tiket ke Piala Dunia 2026.

Sementara China harus segera bangkit jika ingin menjaga peluang lolos ke putaran berikutnya.

Jepang vs Arab Saudi 

Di pertandingan lain Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Timnas Arab Saudi sukses mencuri satu poin dari Jepang.

Baca Juga :  Kata Pelatih Australia Setelah Bantai Timnas Indonesia 5 Gol

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Saitama, Saitama, Jepang, Kamis (25/3/2025) itu, kedua kesebelasan hanya bermain imbang tanpa gol. 

Jepang memasuki laga ini dengan status tim yang sudah memastikan tiket ke Piala Dunia 2026.

Kepastian itu didapat setelah mereka menaklukkan Bahrain 2-0 pada Selasa (20/3/2025), sehingga posisi Samurai Biru di dua besar klasemen Grup C tak bisa digeser.

Meski sudah lolos, pelatih Hajime Moriyasu tetap menurunkan sejumlah pemain inti seperti Wataru Endo, Takefusa Kubo, dan Daizen Maeda.

Namun, beberapa nama seperti Kaoru Mitoma, Ritsu Doan, dan Hidemasa Morita diistirahatkan.

Jepang langsung menekan sejak menit awal dan hampir mencetak gol pada menit ke-9. Namun, tembakan Daizen Maeda hanya membentur tiang gawang Arab Saudi.

Maeda kembali mendapat peluang pada menit ke-19, tetapi kali ini upayanya berhasil digagalkan kiper Arab Saudi, Nawaf Alaqidi. Peluang lain juga datang dari Takefusa Kubo dan Keito Nakamura, namun tidak membuahkan hasil.

Babak pertama berakhir tanpa gol, meskipun tuan rumah Jepang terus mendominasi permainan.

Memasuki babak kedua, Jepang tetap mendominasi jalannya pertandingan.

Wataru Endo dan Yukinari Sugawara mencoba memecah kebuntuan pada menit ke-60, tetapi kedua tembakan mereka meleset dari sasaran.

Jepang hampir saja mencetak gol pada menit ke-82 ketika Junya Ito melepaskan tembakan kaki kiri ke arah gawang. Namun, Nawaf Alaqidi tampil gemilang dengan penyelamatan apik untuk menggagalkan peluang tersebut.

Hingga peluit panjang berbunyi, Jepang gagal mencetak gol dan Arab Saudi berhasil mempertahankan skor 0-0.

Hasil ini menjadi modal penting bagi The Green Falcons dalam upaya mereka mengamankan posisi ketiga di klasemen Grup C dan menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026. 

Baca Juga :  Hasil Practice MotoGP Americas 2025 - Marc Marquez Melejit dan Pecundangi 2 Anak Buah Valentino Rossi, Francesco Bagnaia Menyedihkan

Berita Terkait

Erick Thohir Bertemu Gerald Vanenburg Cari Talenta Muda untuk Skuad Timnas Masa Depan
Nilai Transfer Jay Idzes Melonjak Naik Sejak Debut bersama Timnas Indonesia
Penuh Rasa Bangga! Maarten Paes Ungkap Momen dan Makna Lagu Tanah Airku kepada Orang Belanda
Hasil Practice MotoGP Americas 2025 – Marc Marquez Melejit dan Pecundangi 2 Anak Buah Valentino Rossi, Francesco Bagnaia Menyedihkan
Thom Haye dan Joey Pelupessy Sepakat, Rizky Ridho Layak Berkarier di Eropa
Pro dan Kontra Cesc Fabregas ke AC Milan, Sukses seperti Arrigo Sacchi atau Ngenes bak Thiago Motta?
Thom Haye Cerita Momen Kirim Umpan Lambung ke Marselino Ferdinan Sebelum Gol Ole Romeny
Gelandang Timnas Indonesia Joey Pelupessy Masih Belum Bisa Lupakan Atmosfer SUGBK

Berita Terkait

Sabtu, 29 Maret 2025 - 10:08 WIB

Erick Thohir Bertemu Gerald Vanenburg Cari Talenta Muda untuk Skuad Timnas Masa Depan

Sabtu, 29 Maret 2025 - 10:08 WIB

Nilai Transfer Jay Idzes Melonjak Naik Sejak Debut bersama Timnas Indonesia

Sabtu, 29 Maret 2025 - 10:08 WIB

Penuh Rasa Bangga! Maarten Paes Ungkap Momen dan Makna Lagu Tanah Airku kepada Orang Belanda

Sabtu, 29 Maret 2025 - 06:33 WIB

Hasil Practice MotoGP Americas 2025 – Marc Marquez Melejit dan Pecundangi 2 Anak Buah Valentino Rossi, Francesco Bagnaia Menyedihkan

Sabtu, 29 Maret 2025 - 06:33 WIB

Thom Haye dan Joey Pelupessy Sepakat, Rizky Ridho Layak Berkarier di Eropa

Berita Terbaru

Berita

Video Of Father And Daughter In Kenya

Jumat, 11 Apr 2025 - 09:02 WIB

Mc Mirella E Dynho, Ini Latar Belakang Jadi Trending

Berita

Mc Mirella E Dynho, Ini Latar Belakang Jadi Trending

Jumat, 11 Apr 2025 - 09:02 WIB