2 Syarat Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Usai Menang 1-0 atas Bahrain

- Penulis Berita

Kamis, 27 Maret 2025 - 01:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JABAR.RAGAMUTAMA.COM – Kemenangan tipsi 1-0 atas Bahrain membuat peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 tetap terjaga.

Saat ini, Skuad Garuda bertahan di posisi 4 klasemen sementara Grup C babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, posisi minimum untuk lolos ke babak keempat kualifikasi.

Timnas Indonesia berhasil meraih poin penuh kala menjamu Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (25/3/2025) malam WIB.

Satu-satunya gol yang tercipta di paruh pertama lewat sepakan penyerang anyar Timnas Indonesia Ole Romeny di menit 24.

Lantas, apa syarat bagi Timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia usai membungkam Bahrain 1-0?

Berikut dua syarat bagi Timnas Indonesia untuk bisa lolos ke Piala Dunia 2026:

1. Juara grup di putaran keempat

Syarat pertama, Timnas Indonesia harus finish di posisi 3 dan 4 Grup C babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia untuk lanjut ke babak keempat.

Dan di babak keempat kualifikasi, Indonesia harus bisa menjadi juara grup agar bisa lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

Putaran keempat (play-off Asia), terdiri dari enam negara yang menempati posisi ketiga dan keempat di setiap grup pada kualifikasi putaran ketiga.

Enam negara akan dibagi ke dalam dua grup dan merebutkan sisa dua tiket Piala Dunia 2026. Hanya juara grup yang akan mendapat tiket lolos otomatis ke Piala Dunia.

Jadi, Indonesia harus menjadi juara grup di putaran empat untuk bisa memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2026.

Namun, bagaimana jika gagal?

2. Harus lolos play-off kualifikasi

Timnas Indonesia masih berpeluang ke Piala Dunia 2026 meski gagal mendapatkan tiket di putaran ketiga dan keempat. Syaratnya adalah wajib masuk ke putaran kelima dan lolos babak play-off.

Putaran kelima akan mempertemukan dua tim yang finis sebagai runner-up grup di putaran keempat kualifikasi.

Baca Juga :  Peringkat FIFA Indonesia, Melejit Usai Kemenangan Lawan Bahrain

Artinya, Indonesia harus berada di peringkat kedua grup pada putaran empat untuk bisa melaju ke babak kelima kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Di putaran kelima, Skuad garuda wajib menang. Pemenang akan masuk ke Turnamen play-off FIFA, yang melibatkan enam tim (satu tim per konfederasi).

Enam tim tersebut akan akan berlaga untuk merebutkan dua tempat terakhir di Piala Dunia 2026. Dan Indonesia harus berhasil merebut satu dari dua sisa tiket tersebut untuk bisa lolos Piala Dunia 2026.

Berita Terkait

Erick Thohir Bertemu Gerald Vanenburg Cari Talenta Muda untuk Skuad Timnas Masa Depan
Nilai Transfer Jay Idzes Melonjak Naik Sejak Debut bersama Timnas Indonesia
Penuh Rasa Bangga! Maarten Paes Ungkap Momen dan Makna Lagu Tanah Airku kepada Orang Belanda
Hasil Practice MotoGP Americas 2025 – Marc Marquez Melejit dan Pecundangi 2 Anak Buah Valentino Rossi, Francesco Bagnaia Menyedihkan
Thom Haye dan Joey Pelupessy Sepakat, Rizky Ridho Layak Berkarier di Eropa
Pro dan Kontra Cesc Fabregas ke AC Milan, Sukses seperti Arrigo Sacchi atau Ngenes bak Thiago Motta?
Thom Haye Cerita Momen Kirim Umpan Lambung ke Marselino Ferdinan Sebelum Gol Ole Romeny
Gelandang Timnas Indonesia Joey Pelupessy Masih Belum Bisa Lupakan Atmosfer SUGBK

Berita Terkait

Sabtu, 29 Maret 2025 - 10:08 WIB

Erick Thohir Bertemu Gerald Vanenburg Cari Talenta Muda untuk Skuad Timnas Masa Depan

Sabtu, 29 Maret 2025 - 10:08 WIB

Nilai Transfer Jay Idzes Melonjak Naik Sejak Debut bersama Timnas Indonesia

Sabtu, 29 Maret 2025 - 10:08 WIB

Penuh Rasa Bangga! Maarten Paes Ungkap Momen dan Makna Lagu Tanah Airku kepada Orang Belanda

Sabtu, 29 Maret 2025 - 06:33 WIB

Hasil Practice MotoGP Americas 2025 – Marc Marquez Melejit dan Pecundangi 2 Anak Buah Valentino Rossi, Francesco Bagnaia Menyedihkan

Sabtu, 29 Maret 2025 - 06:33 WIB

Thom Haye dan Joey Pelupessy Sepakat, Rizky Ridho Layak Berkarier di Eropa

Berita Terbaru

Berita

Video Of Father And Daughter In Kenya

Jumat, 11 Apr 2025 - 09:02 WIB

Mc Mirella E Dynho, Ini Latar Belakang Jadi Trending

Berita

Mc Mirella E Dynho, Ini Latar Belakang Jadi Trending

Jumat, 11 Apr 2025 - 09:02 WIB